Kendaraan Otonom Berdasarkan Levelnya

Automotif, Berita4765 Views

nabirehebat– Pada abad ke-21 ini inovasi kendaraan bermotor rupanya tak ada habis habisnya. Baru baru ini,publik otomotif dihebohkan dengan adanya kendaraan Self Driving atau kendaraan otonom yang dimana diklaim bisa memudahkan pengendara dalam mengoperasikan kendaraannya.

simulasi kendaraan otonom singularity.com

Apa Itu Kendaraan Otonom?

Kendaraan otonom atau Self Driving Cars adalah kendaraan yang dapat mengemudi sendiri tanpa ada campur tangan manusia sebagai pengemudi. Karena pada umumnya,kendaraan otonom memanfaatkan sensor,kamera dan radar sebagai pengelan terhadap lingkungan di sekitarnya.

Meski tergolong canggih kendaraan otonom tetap dibagi menjadi beberapa tingkatan atau level golongan otonomi seperti:

  • Level 0

Pada level ini kendaraan tidak mempunyai otonomi sama sekali atau dengan kata lain manusia masih mangambil kendali penuh atas pengoperasian kendaraan (mengemudi).

  • Level 1

Pada sistem otonom level satu ini manusia sebagai pengendara masih berperan penting dalam pengoperasian kendaraan sedangkan sistem otonom biasanya hanya mengambil sedikit peran dalam mengoperasikan sistem pada kendaraan seperti pengereman otomatis.

  • Level 2

Kendaraan level otonom pada level ini sistem dapat mengoperasi beberapa fitur pada kendaraan secara otomatis seperti akselerasi,pengereman,dan kemudi. Nmaun meski demikian pengemudi manusia masih sangat dibutuhkan untuk mengontrol kendaraan dan keselamatan.

  • Level 3

Pada level ini kendaraan sudah dapat mengemudi dengan sendirinya dalam kondisi tertentu akan tetapi,masih membutuhkan manusia untuk mengendalikan kendaraan dalam kondosi-kondisi tertentu saat diperlukan.

  • Level 4

Kendaraan dengan sistem otonom level 4,kendaraan sudah bisa berjalan tanpa campur tangan manusia dalam kondisi apapun. Akan tetapi,manusia sebagai pengemudi tetap masih bisa mengambil alih kendaraan jika dibutuhkan dalam kondisi tertentu.

  • Level 5

Pada level otonom ini kendaraan sudah dapat mengendalikan dirinya sendiri tanpa membutuhkan keberadaan manusia dalam segala kondisi.

Mengenal Apa Itu Engine Brake,Fungsinya,dan Cara Penggunaannya
Hampir Discontinue Ini Kelebihan Dan Kekurangan Honda Mobilio
Jasa Pembuatan website dan Costum Aplikasi Terpercaya