Lukas Enembe Ditangkap KPK Saat Sedang Makan Siang Di Jayapura

Lukas Enembe ditangkap KPK

Berita3050 Views

nabirehebat– Pergerakan Lukas Enembe rupanya sudah diintai pergerakannya oleh Tim Penyidik KPK sejak beberapa hari yang lalu,diketahui dari hasil pantau tim penyidik KPK Lukas sempat meresmikan Kantor Gubernur baru di Jayapura pada Hari Jumat 30 Desember 2022 yang lalu.

penangkapan Gubernur papua Lukas Enembe oleh KPK.sumber Foto/Istimewa

Kehadiran Lukas Enembe di muka publik kala meresmikan kantor Gubernur yang baru itu cukup menyita perhatian KPK yang kemudian menurunkan Tm untuk mengawasi pergerakan Gubernur papua tersebut.

Kemunculan Lukas pada publik saat itu merupakan untuk kali pertama setelah dirinya ditetapkan tersangka oleh KPK terkait kasus suap dan penerimaan Gratifikasi.

Dikutip dari sindonews.com Kabag Pembritahuan KPK Ali Fikri pada Selasa (10/01/2023) mengungkapkan “Tim beberapa hari lalu sudah di sana melakukan pemantauan dan analisa serta mengikuti terus bagaimana kemudian pemberitahuan itu muncul LE di ruang publik

“Setelah melakukan pengintaian Tim KPK mendapat informasi bawha Lukas Enembe kembali muncul ke ruang publik  terpantau lukas sedang makan siang di sebuah rumah makan di daerah Jayapura,Papua.

Selanjutnya Tim KPK lanjut berkordinasi dengan Brimob Polda Papua untuk melakukan penangkapan terhadap Lukassehingga tadi proses yang sudah berjalan saya kira sudah bisa diatasi oleh pihak Polda bebr ali”

Setelah proses penangkapan terhadap Gurbernur papua itu lantas Tim dari KPK langsung membawa Lukas Enembe menuju gedung Merah Putih di Jakarta.

Sementara pasca penangkapan dilakukan situasi di papua sempat memanas akibat masa pendukung Lukas mendatangi Mako Brimob Polda Papua,namun kini suasana sudah bisa diredam dan kondusif.

Seperti yang sudah diketahui Lukas Enembe ditetapkan sebagai tersangka atas  dugaan suap terkait proyek pembangunan infrastruktur bersama PT.Tabi Bangun Ppaua Rijatono Lakka.

Leave a Reply

Your email address will not be published.