Atletico Madrid 0-1 Barcelona:Strategi Xavi Ball Sukses Besar Menghantar La Blaugrana Ke Puncak

Barcelona Ke Puncak Klasemen

Olahraga7673 Views

nabirehebat- Atletico

menjamu barcelona dalam lanjutan La Liga Santander pada Senin (9/01/22) di Wanda Metropolitano markas Atletico Madrid.

(c) AP Photo/Manu Fernandez

Babak pertama

Barcelona yang berstatus sebagai tamu terlebih dahulu menguasai jalannya pertandingan babak pertama dengan memainkan ball possesion yang menjadi ciri khasnya.

Kendati demikian,Barcelona sempat kesulitan mencetak keunggulan akibat mendapatkan perlawanan yang cukup sengit dari tim tuan rumah. Jual beli seranganpun tak terhindarkan pada babak pertama ini.

La Blaugrana berhasil memecahkan kebuntuan setelah laga berjalan 22  menit setelah pluit tanda dimulainya babak pertama dibunyikan melalui Gol Ousmane Dembele.

Pasca kebobolan terlebih dahulu,Atletico berusaha mengejar ketertinggalan dengan menggempur pertahanan barcelona,akan tetapi solidnya baris pertahanan Barca sedikit merepotkan pemain Atletico Madrid.

jual beli serangan yang terus terjadi diantara kedua tim tak membuah kan Gol tambahan. Hingga babak pertama usai papan skor tetap tidak berubah dengan keunggulan 1-0 bagi Barca 

Babak Ke Dua

Memasuki babak kedua Atletico madrid yang sudah ketinggalan 1 gol di babak pertama lebih dulu mengambil inisiatif serangan untuk mengejar ketertingalan dan berhasil mengurung Barcelona di garis pertahanan.

Sedangkan Barcelona yang berada dalam kondisi terkunci sangat kesulitan mengembangkan pola permainan.

Xavi yang melihat kondisi itu segera mengambil Langkah dengan sedikit mengubah strategi dengan memasukan F.Kessie pada menit ke 58 dan menarik F.De Jong.

Rupanya strategi Xavi itu berhasil dan sedikit mengubah jalannya pertandingan karena perlahan bisa mengembangkan pola permainan.

Leave a Reply

Your email address will not be published.