PJ Bupati Dogiyai Petrus Drs.Petrus Agapa M.Si Meminta Maaf Pada Warga Yang Terdampak Kasus Pembakaran

kebakran kios Dogiyai Papua

Berita3557 Views

nabirehebat– Pasca terjadinya pembakaran di Dogiyai Papua yang mengorbankan tempat tinggal warga Nono OAP pada Sabtu (21/01/23) yang lalu PJ Bupati Kabupaten Dogiyai Drs. Petrus Agapa M.Si menyampaikan permintaan maaf atas nama pribadi dan Pemkab Dogiyai kepada korban pembakaran.

Foto:nabirehebat

Bertempat di Makoramil 1705-06/Mapia setelah dilakukan pertemuan bersama warga masyarakat Distrik Mapia dan unsur forum komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) untuk mendengarkan aspirasi masyarakat.

Pada pertemuan yang dipimpin langsung oleh Pj Bupati Dogiyai Drs.Petrus Agapa M.Si ini dihadiri oleh beberapa pihak terakit seperti unsur masyarakat,serta TNI/POLRI yang dihadiri oleh sekitar 60 orang bertempat di Kampung Bomomani,Distrik Mapia.

Dalam pertemuan itu diketahui pemerintah siap menerima dan menampung aspirasi masyarakat serta siap untuk menyediakan kebutuhan logistik bagi masyarakat yang mengungsi di Koramil 1705-06 Mapia agar warga tidak kesulitan makan dan minum.

Sementara di lain tempat Kapolres Dogiyai Kompol Samuel Tatiratu S.iK menyampaikan akan melakukan pendataan terkait kerugian yang dalami agar bisa diberikan bantuan oleh Dinas Sosial  Kabupaten Dogiyai.,serta akan mengusut tuntas motif serta pelaku pembakaran kios serta rumah warga.

Selain Kapolres Dogiyai, Dandim 1705 Nabire mengungkapkan akan sepenuhnya mendukung kebijakan dari Pj.Bupati Dogiyai dengan siap menampung warga di Koramil dengan keadaan yang seadanya saja serta mempersilahkan warga apabila ingin turun ke Nabire untuk tinggal di rumah pribadi atau pun rumah saudara dengan selalu memonitor penyaluran bantuan dari Pemerintah Daerah.

Untuk saat ini kerugian warga yang terdampak pembakaran di Kabupaten Dogiyai Papua belum bisa dipastikan dan masih menungu penyelidikan serta pendataan lebih lanjut dari pihak terkait.

Leave a Reply

Your email address will not be published.